Terbaru 2019 - Contoh Surat Lamaran Kerja & Rahasia Mudah di Terima Kerja

Contoh Surat lamaran Kerja - Selain cara membuat surat lamaran kerja yang baik dan benar akan saya paparkan beberapa tips dan rahasia agar anda mudah diterima bekerja di sebuah perusahaan atau instansi tertentu. Oleh karena itu sebaiknya benar-benar memperhatikan semua perangkat yang di butuhkan dalam melamar kerja.
Tips Mudah Diterima Kerja
Ada beberapa hal berikut ini yang penting untuk anda perhatikan yaitu antara lain :
1. Surat lamaran kerja
Ketika anda telah mengetahui adanya lowongan pekerjaan maka sesegera mungkin anda harus membuat surat lamaran kerja kemudian anda layangkan kepihak perusahaan atau instansi terkait, karena hal ini menjadi nilai plus tersendiri bahwa anda benar-benar respek terhadap lowongan pekerjaan tersebut

Meskipun zaman ini sudah zaman komputerisasi namun biasanya pihak perusahaan menganjurkan agar surat lamaran pekerjaan ditulis dengan tulisan tangan, oleh karena itu sebaiknya anda cari tau terlebih dahulu apakah surat lamaran pekerjaan tersebut harus ditulis dengan tulisan tangan ataukah cukup dengan diketik.

Surat lamaran kerja harus dibuat secara formal, baik dan benar sebagaimana akan saya berikan contohnya pada bagian akhir artikel ini.

2. Lampiran -lampiran surat lamaran kerja
Biasanya pada surat lamaran terdapat lampiran-lampiran antara lain :
  • Lampiran surat lamaran kerja meliputi daftar riwayat hidup (baca contoh daftar riwayat hidup)
  • Surat keterangan pengalaman kerja (jika ada) anda bisa meminta dibuatkan oleh pihak perusahaan tempat anda bekerja sebelumnya
  •  SKCK
  • Surat keterangan berkelakuan baik dari POLRES
  • Surat keterangan sehat dari puskesmas jika dibutuhkan oleh pihak perusahaan

3. Persiapan materi interview
Pihak perusahaan tentu mencari pegawai yang terbaik dari yang terbaik maka sebagai tahapan lanjutan pihak perusahaan akan menyeleksi calon pegawai dimulai dari hal-hal yang bersifat formal terkait surat menyurat tersebut dan pada umumnya akan melakukan interview pada setiap calon pegawai.

Oleh karena itu anda harus benar-benar membuktikan bahwa anda adalah orang yang paling pantas untuk mengisi lowongan pekerjaan yang ditawarkan dan apakah anda memiliki kecakapan, integritas tinggi, profesionalisme, pekerja keras, bertanggung jawab terhadap tugas yang diberikan, maka semua ini akan dapat diketahui melalui interview tersebut. Maka berhati-hatilah dalam menjawab semua pertanyaan tersebut.

4. Relasi 
Tak dapat dipungkiri bahwa saat ini setiap orang masih membutuhkan relasi untuk memuluskan setiap usaha yang ingin dicapai, maka sebaiknya anda mencari peluang ini yaitu siapakah orang yang paling pantas dan dapat melakukan negosiasi kepada pimpinan perusahaan agar anda dapat dipromosikan dan diterima bekerja.  Hal ini sangat memberi pengaruh yang sangat besar terhadap diterima atau tidaknya lamaran kerja anda.


Terbaru 2018 - Contoh Surat Lamaran Kerja yang Baik & Benar


Surakarta, 15 Januari  2019

Kepada Yth.
Pimpinan PT. Hema Karuna Citra 
Jl. Gajah Mada No. 11-12 Kav. Denpasar, Bali  ,Indonesia   
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan dibawah ini :
Nama                               :     Reza Adi Putra   
Tempat, Tanggal Lahir    :    Banyuwangi, 20 Juli 1987   
Alamat                             :    Jambewangi  RT 05 RW 02 No3   
No. HP                             :    0821 387 xxx xxx   
Bersama ini, kami mengajukan surat lamaran kerja kepada Bapak / Ibu Pimpinan agar sekiranya diterima sebagai karyawan perusahaan yang Bapak / Ibu Pimpin. Sebagai bahan pertimbangan bersama ini kami lampirkan :

1.    Foto copy KTP
2.    Foto Copy Ijazah Terakhir
3.    Daftar Riwayat Hidup
4.    Pas Foto 4×6
5.    Fotocopy SKCK
6     SKCK
7.    Surat Keterangan Kelakuan Baik dari POLRES
8.    Surat Keterangan Sehat dari PusKesmas
Demikianlah kami ajukan permohonan besar harapan kami agar bisa diterima di perusahaan yang Bapak / Ibu Pimpinan. Atas perhatian dan kebijaksananaan Bapak/ibu kami ucapkan terima kasih.
Hormat saya,

Reza Adi Putra

Itulah contoh surat lamaran kerja yang baik dan benar di tahun 2019 ini yang bisa anda tiru cara penulisannya, sekaligus tips agar anda mudah diterima bekerja, semoga sukses dan jangan berhenti berusaha.

Belum ada Komentar untuk "Terbaru 2019 - Contoh Surat Lamaran Kerja & Rahasia Mudah di Terima Kerja"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel